Benih Tidak Tumbuh, Apa Sebabnya?
Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan benih tidak tumbuh. Bisa jadi benih yang digunakan kosong, rusak, atau kadaluarsa. Namun bisa jadi benih yang digunakan normal namun kondisi lingkungan perkecambahan tidak memadai. Cek yuk, beberapa faktor yang mungkin menyebabkan benih tidak tumbuh:
Benih kosong
Cara mengetahui apakan suatu benih berisi atau biasa kita sebut dengan bernas dan benih kosong adalah dengan merendamnya di air. Benih kosong akan terapung sedangkan benih bernas akan tenggelam. Jika ada benih yang terindikasi kosong saat direndam, segera pisahkan dengan benih yang baik.
Benih kadaluarsa
Jika membeli benih dalam kemasan selalu teliti untuk memastikan benih belum kadaluarsa. Langkah lain yang dapat dilakukan adalah memilih benih dari produsen terpercaya. Jika membeli benih kemasan ulang atau repack, ada baiknya bertanya pada penjual kapan tanggal kadaluarsa benih tersebut.
Kesalahan penyimpanan benih
Disarankan menyimpan benih di tempat yang sejuk, kering dan terlindungi dari cahaya matahari langsung. Penyimpanan di tempat yang terlalu panas atau terlalu lembab berpotensi merusak benih yang belum disemai.
Benih mati karena tanah terlalu kering atau terlalu lembab
Bisa jadi benih yang digunakan normal namun tanah terlalu kering sehingga benih kekurangan air dan mati. Jika kondisi tanah kering sebaiknya segera dilakukan pengairan. Sebaliknya, tanah yang terlalu lembab juga tidak baik karena dapat menyebabkan serangan jamur.
Benih busuk karena tergenang air
Sebelum menanam ada baiknya memastikan kondisi drainase lahan, pot, atau polybag yang digunakan. Drainase yang buruk akan mengakibatkan air tergenang sehingga benih menggembung dan busuk.
Terkena zat penghambat perkecambahan
Beberapa bahan yang dapat menghambat perkecambahan antara lain cairan dengan tingkat osmosis tinggi mial larutan gula atau garam, bahan-bahan kimia berbahaya seperti asam kuat atau basa kuat, herbisida seperti Alachor dan Metolachor, dan insektisida.
Jika kita menggunakan benih bersertifikat yang didukung dengan lingkungan yang memadai, maka potensi gagal tumbuh dapat ditekan. Sebaiknya sediakan juga benih cadangan untuk penyulaman jika ada beberapa benih yang kita tanam tidak tidak tumbuh. Jika kalian memerlukan benih sayuran bersertifikat dari produsen benih terpercaya, bisa kunjungi toko online di website Pohaci, sosial media, atau toko Pohaciagro di Shopee ^^